Friday, April 1, 2016

Info skype sekarang bisa kirim attachment !!

Fitur attachment di Skype aplikasi Pesan ini meliputi: mengirim foto/gambar dari galeri, mengirim foto dari kamera, dan mengirim lokasi. Fitur ini sebelumnya bisa diakses oleh anggota Insider Fast Ring. Sekarang, semua pengguna Windows 10 Mobile bisa menggunakannya. Yah, itu kalau kamu sudah menambahkan Skype ke aplikasi Pesan.

Kalau kamu pencet ikon paperclip attachment di sebelah kiri form percakapan, maka akan ada pop-up /context menu keluar yang memberikan pilihan tindakan.



Pilihan foto akan membawa kita ke galeri, pilihan kamera akan membawa kita ke aplikasi kamera, dan pilihan lokasi akan menyematkan posisi kita berada saat ini (akan ada permintaan ijin untuk mengakses GPS). File attachment akan muncul sebagai preview di atas kolom ketikan. Kalau ingin membatalkan, tekan dan tahan file tersebut sampai keluar context menu yang menawarkan pilihan tindakan.

Begitupun kalau kita ingin mengirim emoji. Tekan ikon  emoji, maka akan muncul berbagai pilihan emoji. Selain emoji standar Skype, ada juga beberapa pilihan emoji animasi. Banyak di antaranya berasal dari cuplikan film.



Penambahan fitur ini, walau remeh, cukup menarik. Kenapa? Ya karena di dalam obrolan, terutama di grup, kita sering mengirim emoji atau meme sebagai bahan bercanda.

Kalau saja Skype di aplikasi pesan ini bisa mengirim file lain, seperti audio, dokumen, dan kontak, maka Skype bisa menjadi aplikasi chatting yang powerful. Apalagi bisa diakses dengan mudah di aplikasi Pesan. Fitur ini layak diminta dan ditunggu.

Selain Skype aplikasi Pesan, yang juga mendapat update adalah aplikasi People (kontak) Windows 10. Aplikasi People mendapat halaman history yang menampilkan interaksi apa saja yang sudah lakukan dengan kontak yang bersangkutan.

0 komentar:

Post a Comment